Liputan dan Dokumentasi Upacara Api Homa Pemberkahan Yao Chi Jin Mu 13 Maret 2011

Temen – temen,
berikut ini adalah dokumentasi Upacara Api Homa Pemberkahan Yao Chi Jin Mu

Liputannya adalah sebagai berikut

Minggu, 13 Maret 2011, pukul 16.00 WIB Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya menyelenggarakan upacara Api Homa Pemberkahan Yao Chi Jin Mu (瑤池金母息災祈福護摩火供法會). Upacara ini dipimpin oleh V.A Lian Yuan (釋蓮元金剛上師主壇) dan di dampingi oleh para Bhikkhu Lhama (眾法師護壇).

Sebelum upacara dimulai, saudara – saudari sedharma sibuk untuk mendaftarkan keluarga mereka untuk dituliskan di kayu homa. Upacara berlangsung dengan sangat khidmat. Terdengar alunan music dari piano yang mengiringi nyanyian lagu pendupaan. Saudara – saudari sedharma yang hadir terlihat sangat khuysuk saat pembacaan mantra, sutra. Memasuki proses visualisasi yidam yaitu Visualisasi Yao Chi Jin Mu. 大海上面,萬里無雲晴空,月輪從海上昇起虛空,月輪中有白色種子字「 」吽字,放大白光。月輪中「 」吽字旋轉,化為無極瑤池金母,戴鳳冠持拂塵及如意,面帶微笑,法相莊嚴,慈眼視眾生。觀想金母的手中拂塵及如意放白光上昇,成一弧形從密宗行者的頂竅灌入,行者透體成白色水晶透明,業障全消除。(或觀想金母天心部位放出一道白光,直照自己天心。金母喉部放出一道紅光,直照自己喉部。金母心輪放出一道藍光,直照自己心輪,白、紅、藍三光溶入自己身心。)
Diatas samudera, langit cerah tanpa awan, cakra chandra muncul dari permukaan laut, ditengah cakra chandra terdapat bijaksara HUM berwarna putih (lihat gambar), memancarkan cahaya putih. Bijaksara HUM berputar searah jarum jam, berubah menjadi Yaochijinmu, memakai mahkota feniks, tangan kanan membawa Vjayana, tangan kiri membawa Ruyi. Berupa agung, tersenyum dan menatap para makhluk dengan penuh kasih . Bervisualisasi vyajana dan ruyi memancarkan cahaya putih melesat keatas, membusur memasuki ubun-ubun sadhaka, menyebar ke seluruh tubuh, karma buruk berubah menjadi asap hitam keluar melalui pori pori tubuh, sekujur tubuh menjadi sebening kristal.(Atau bervisualisasi cakra dahi Yaochijinmu memancarkan cahaya putih menyinari dahi kita. Leher Yaochijinmu memancarkan seutas sinar merah menyinari leher kita, dan cakra hati Yaochijinmu memancarkan sinar biru menyinari cakra hati kita.)
Lalu menjapa mantra Maha Dewi Yao Chi 嗡。金母悉地。吽。(om. jin mu xi di. hum. ) sebanyak 108 kali.

Umat yang hadir sekitar 200 orang. Selesai Upacara, bersaama – sama menyanyikan lagu Pertobatan (Chan Hui). Kemudian V.A Lian Yuan menyampaikan ceramah dharma. Inti dari ceramah beliau adalah pasca kedatangan Maha Guru ke Palembang, semua masih bersuka ria. Tidak terasa hari tersebut telah lewat. Penantian yang telah lama telah terwujud. Sewaktu Maha Guru di Palembang, Beliau ada memberikan abhiseka Yao Chi Jin MU Qi Da Fa. Sadhana ini salah satu sadhana dari Yao Chi Jin Mu yang sangat bagus sekali untuk kesehatan. Selain yao Chi Jin Mu Qi Da Fa, juga terdapat sadhana Yao Chi Jin Mu yang lain.
Untuk download artikel mengenai Yao Chi Jin Mu, download disini https://www.shenlun.org/artikel-lain/yao-chi-jin-mu/

Upacara berjalan dengan sukses dan sempurna, terima kasih kepada seluruh umat yang telah berpartisipasi dan mendukung suksesnya Upacara ini. Semoga Maha Guru dan para Buddha Bodhisattva selalu memberkati anda dan keluarga.  Semoga Maha Guru selalu memutar roda dharma.

Om Mani Padme Hum

Leave a comment

Your comment