Artikel Dewa-Dewa Taoisme Yang Terkemuka

Download: Artikel Dewa-Dewa Taoisme Yang Terkemuka(PDF)

Artikel Dewa-Dewa Taoisme Yang Terkemuka

a). Yuan Shi Tian Zun.

Yuan Shi Tian Zun adalah Ling Bao Tian Zun dan Tai Shang Lao Jun. Dia sering disebut juga Yuan Shi Tian Wang.

Menurut Taoisme, tiga maha dewa ini masing-masing menghuni suatu wilayah yang disebut San Qing yang artinya “Tiga Nirwana”.

San Qing pertama disebut Yu Qing atau surga kemurnian Kumala dihuni oleh anggota Trimurti yang tertua yaitu Yuan Shi Thian Zun ini. San Qing kedua, yaitu Shang Qing atau Surga Kemurnian atas dihuni oleh Ling Bao Tian Zun ini tidak banyak informasi yang dapat diperoleh. Hanya diketahui bahwa beliau adalah pemelihara buku-buku dan dokumen suci lainnya. Beliau sudah ada sejak permulaan dunia. Beliau melakukan perhitungan waktu dan membagi masa atas beberapa kurun waktu. Beliau berkedudukan dikutub atas dunia, mengatur peredarannya dan menyelaraskan hubungan antara negatif (Yin) dan positif (Yang). San Qing ketiga, disebut Tai Qing atau surge kemurnian agung dihuni oleh salah satu Trimurti yaitu Tai Shang Lao Jun. Tentang Tai Shang Lao Jun, telah diterangkan dalam bab terdahulu.

Kembali kita membicarakan Yuan Shi Tian Zun. Ada anggapan bahwa Yuan Shi Thian Zun adalah yang disebut Yu Huang Shang Di. Mengapa Yu Huang Shang Di disebut juga sebagai Yuan Shi Tian Zun? Ini disebabkan karena beliau adalah asal segala benda yang ada di alam semesta ini (Yuan Shi berarti asal mula yang Maha Agung). Tetapi dalam Taoisme, Yuan Shi dibedakan dengan Yu Huang, Yu Huang adalah Yu Huang, Yuan Shi adalah Yuan Shi, jadi merupakan satu tokoh.

Dalam buku “Taoisme dalam filsafat dan Taoisme dalam Agama” oleh Prof. Zhao Jia Zhuo dikatakan bahwa Dao jiao (agama Tao) adalah bersifat polytheisme. Dewa yang tertinggi tingkatnya adalah Yuan Shi Tian Zun, Tai Shang Lao Jun dan Yu Huang Shang Di……..Baca selengkapnya di sini <klik>

Leave a comment

Your comment