Liputan dan Dokumentasi Upacara Api Homa Pemberkahan Maitreya Bodhisattva 8 Februari 2016 di VVBS Palembang

Temen – temen, Amituofo
Berikut ini adalah Video Dokumentasi dari Liputan dan Dokumentasi Upacara Api Homa Pemberkahan Maitreya Bodhisattva 8 Februari 2016 :

Dharmadesana V.A Lian Yuan selengkapnya:
http://shenlun.org/share/mp3/lian_yuan_8feb2016.mp3

Dharmadesana V.A Lian Pu selengkapnya:
http://shenlun.org/share/mp3/lian_pu_8feb2016.mp3

Liputannya adalah sebagai berikut :

Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya mengucapkan “Selamat Tahun Baru Imlek 2567” kepada seluruh pengunjung website atau Blog VVBS.

Bertepatan dengan Tahun Baru Imlek 2567, Senin 8 Februari 2016 Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya menyelenggarakan Upacara Api Homa Pemberkahan Maitreya Bodhisattva. Upacara ini dipimpin oleh V.A Lian Yuan.

Pukul 08.00 pagi, Upacara akan dimulai, tetapi dari pukul 07.00 WIB umat telah hadir satu per satu dan sebelum naik ke bhaktisala, sebelumnya mereka sembayang menggunakan dupa di lantai 1 terlebih dahulu(biasa di tahun baru imlek ada tradisi pemasangan dupa pertama di awal tahun baru imlek), sehingga banyak orang menyalakan dupa dan sembayang membuat hiolo penuh dengan dupa. Ada juga yang sedang membeli barang persembahan, saling mengucapkan salam “selamat tahun baru imlek / Kiong Hi”, dll. Terlihat juga rata – rata umat yang hadir mengenakan pakaian berwarna merah. Di dalam ruang Bhaktisala, lagu imlek diputarkan, sehingga benar – benar suasana imlek terasa kian meriah.

Pukul 8.00 pagi, upacara di mulai. Barisan muda mudi menjemput rombongan Vajra Acarya ke ruang Bhaktisala. Sesampai Vajra Acarya beserta rombongan di ruang Bhaktisala, V.A Lian Yuan mempersembahkan dupa dan diiringi lagu pendupaan yang menjadi salah satu lagu pembuka.

Upacara dimulai berdasarkan tata ritual dari membaca mantra pembersihan dan dilanjutkan dengan mantra pengundang, setelah seluruh prosesi tata ritual dilakukan, selanjutnya membentuk mudra Maitreya Bodhisattva, bervisualisasi “langit cerah tak berawan, cakra candra terbit dari permukaan samudera, di tengah cakra candra ada aksara “YU” berwarna putih yang memancarkan cahaya putih. Aksara “YU” di tengah cakra candra berputar, berubah menjadi Maitreya, Wujud Maitreya Bodhisattva di Garbhadhatu-mandala : Maitreya Bodhisattva mengenakan mahkota ratna, di tengah mahkota terdapat Stupa Ratna, di dalam Stupa Ratna terdapat sarira, telapak tangan kiri terbuka di depan dada, tangan kanan memegang padma, di atas padma terdapat ratnakalasa. Kiri dan kanan terdapat mutiara mustika, paras agung seperti Buddha, duduk di atas padmasana berkelopak seribu.

Dari Kening Maitreya memancarkan seberkas sinar putih, langsung menyinari kening kita; tenggorokan memancarkan seberkas sinar merah, langsung menyinari tenggorokan kita; cakra hati memancarkan seberkas sinar biru, langsung menyinari cakra hati kita. Ketiga sinar dari putih, merah, biru melebur di dalam jiwa dan raga kita.

Setelah itu melafalkan mantra Maitreya Bodhisattva :“嗡。咪吹耶。梭哈。(Om. mi chui ye. suo ha)”.

Setelah itu mempersilahkan V.A Lian Yuan memberkati sarana puja dan kayu homa, kemudian Vajra Acarya melakukan simabandhana pada tungku homa, api pun dinyalakan. Satu persatu persembahan di masukkan ke dalam tungku di lanjutkan dengan memperagakan berbagai mudra.

Selesai puja api homa, dilanjutkan dengan mantra 8 yidam dan penyaluran jasa, puja Amitabha, mantra sataksara, namaskara dan diakhiri dengan mantra paripurna.

Kemudian Vajra Acarya menyampaikan ceramah Dharma yang bisa temen – temen dengar secara langsung di atas.

Selesai menyampaikan ceramah dharma, seluruh umat bersama Vajra Acarya mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek untuk Mahaguru dan Gurudhara yang akan dikirimkan ke TBSN, dan juga mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek untuk anda semua. Kemudian Vajra Acarya memberikan abhiseka sarana dan dilanjutkan dengan abhiseka pemberkahan Maitreya BOdhisattva sekaligus bagi angpao imlek.

Upacara telah berjalan dengan sukses dan sempurna, berkat pancaran cahaya adhistana dari Mahaguru, para Buddha Bodhisattva, Yidam, Dharmapala, serta makhluk suci lainnya.

Terima kasih kepada teman – teman yang telah berpartisipasi dan mendukung seluruh kegiatan ini.
Semoga anda semua selalu diberkati oleh Mahaguru dan para Buddha Bodhisattva, yidam, para Dharmapala serta Makhluk Suci lainnya.

Om Mani Padme Hum

Informasi terkait :
* Untuk download Mantra Maitreya Bodhisattva beserta bulatan penjapaan, silahkan ke sini :
https://www.shenlun.org/mantra/mantra-maitreya-bodhisattva/

* Untuk download Mudra Maitreya Bodhisattva beserta, silahkan ke sini :
https://www.shenlun.org/lainnya/download/mudra/

Informasi menarik lainnya :
https://www.shenlun.org
http://blog.shenlun.org

Om Mani Padme Hum.

Leave a comment

Your comment