Artikel Dewa Pelindung Kaum Terpelajar – 文昌帝君, 魁斗星君,朱衣神君

Download: Artikel Dewa Pelindung Kaum Terpelajar(PDF)

Artikel Dewa Pelindung Kaum Terpelajar

Dewa Pelindung Kaum Terpelajar Dewa Pelindung Kaum Terpelajar Dewa Pelindung Kaum Terpelajar

a). Wen Chang Di Jun adalah salah satu dari kelompok bintang utara. Keenam bintang lainnya yaitu Shang-jiang, Ci-jiang, Gui-Xiang, Shi-Sheng, Si-ming dan Si-lu adalah dewa-dewa yang mempunyai tugas mengatur kepangkatan baik sipil maupun militer, jasa maupun pendidikan. Jabatan mereka di istana langit adalah menteri urusan administrasi.

Di kelenteng pemujaan untuk Kong Zi(konfusious), biasanya ditambah altar untuk pemujaan terhadap Wen Chang Di Jun ini, sebab Wen Chang dianggap sebagai pelindung kaum intelektual. Riwayat Wen Chang bervariasi di beberapa tempat. Tapi garis besarnya mengatakan bahwa Wen Chang Di Jun pernah lahir kedunia dengan nama Zhang Ya, di provinsi Zhe-jiang, pada jaman dinasti Tang. Dari Zhe-jiang ia kemudian pindah ke provinsi Sichuan bagian timur, prefektur Zi-tong. Karena kepandaiannya dalam hal sastra ia menjabat sebagai ketua upacara pada provinsi itu.

Kisah lain mengatakan bahwa ia adalah Zhang Ya Zi dari Zi-tong yang lahir pada jaman dinasti Jin dan menjabat menteri yang sangat mengutamakan pendidikan. Tetapi ia gugur dalam peperangan. Ia diangkat oleh Yu Huang Da Di sebagai dewa pelindung kaum terpelajar dengan sebutan Zi Tong Di Jun atau Wen Chang Di Jun (Zi Tong Di Jun berarti dewa dari Zi Tong).
……..Baca selengkapnya di sini <klik>

Leave a comment

Your comment